Apr 20, 2024 @ 11:44
Uang

Cara Membedakan Uang Asli dan Palsu Berdasar Ciri-Cirinya

Membedakan Uang Asli dan Palsu Berdasar Cirinya
639Views

Membedakan Uang Asli dan Palsu

Cara membedakan uang asli dan palsu sudah seharusnya diketahui semua orang. Sebagai alat pembayaran, uang tunai memang berisiko dengan pemalsuan. Sejumlah oknum tidak bertanggung jawab berupaya mencari keuntungan dengan cara membuat uang palsu. Seperti yang bisa dilihat di berita terbaru, sindikat uang palsu masih terus beroperasi.

Uang palsu masih banyak beredar di masyarakat. Adapun salah satu upaya yang bisa dilakukan seperlu mencegah peredarannya yaitu dengan jeli membedakan uang asli dan palsu. Anda tidak perlu khawatir karena meski sekilas nampak sama keduanya cukup berbeda. Berikut beberapa hal yang bisa Anda amat sebagai cara terbaik membedakan uang asli dan palsu, diantaranya:

  1. Tampilan Uang Asli dan Palsu

Cara membedakan uang asli dan palsu adalah dengan melihat tampilannya. Dimana uang asli dan palsu memiliki perbedaan warna. Pada umumnya warna uang palsu lebih kusam dan pucat dibanding uang asli. Warna uang palsu juga bisa luntur saat terkena air lantaran bahan tinta kurang berkualitas.

Perbedaan warna uang asli dan palsu juga bisa Anda lihat dari benang pengaman. Perlu Anda ketahui, uang asli mempunyai benang pengaman timbul yang bisa berubah warna. Hal ini karena uang asli dibuat menggunakan tinta pigmen istimewa. Sementara warna pada uang palsu tidak bisa berubah dan benang pengaman juga hanya dicetak biasa.

Tampilan uang asli dan uang palsu juga terlihat berbeda dari unsur hologram. Uang asli memiliki hologram di kedua sisi dengan tampilan warna berubah-ubah. Sementara uang palsu biasanya tidak disemati hologram, ataupun jika ada hologram tersebut terlihat sama saja meski dilihat dari sudut berbeda.

  1. Tekstur Kertas Uang Asli dan Palsu

Selain tampilan, tekstur kertas uang asli dan palsu bisa dijadikan standar dalam cara membedakan uang asli dan palsu. Uang asli memiliki tekstur cenderung kasar, jika diraba di bagian lambang negara teksturnya begitu terasa. Sedangkan uang palsu lebih halus, saat lambang negara diraba tidak akan terasa teksturnya.

Dari ketebalan, uang palsu lebih tipis dibanding uang asli. Terasa seperti uang kertas HVS biasa. Ketebalan yang berbeda ini lantaran uang palsu tidak dilengkapi dengan unsur-unsur seperti uang asli. Karena begitu tipis, lembaran uang palsu juga mudah lecek. Jadi cukup berbeda dengan uang asli yang lebih tebal dan tidak mudah lecek ataupun sobek.

  1. Unsur Tulisan dan Gambar

Uang asli dilengkapi dengan unsur tulisan dan gambar. Salah satu unsur tulisan yang bisa dijadikan sebagai pembeda adalah tulisan Bank Indonesia. Pada yang asli cetakan Bank Indonesia sangat jelas dan nominal uang juga terlihat jelas di area titik-titik putih berbentuk trapesium. Pada uang palsu tulisan tersebut cukup buram dan bentuk trapesium tidak ketara jelas.

Pembeda lainnya adalah gambar pahlawan yang dibuat dengan tanda air yang mana pada uang asli bisa dilihat saat uang diterawang. Uang asli memiliki tanda air rectoverso yang akan saling mengisi antara sisi depan dan belakang. Sementara pada uang palsu tanda air terlihat berlawanan dan tidak saling mengisi. Sehingga saat menerawang uang palsu terlihat tanda airnya cukup berantakan.

Itulah beberapa cara yang bisa dipraktekkan untuk mengenali uang asli. Dengan bersifat jeli dan teliti tentu Anda bisa terhindar dan tidak menjadi korban dari peredaran uang palsu. Jadi mengetahui cara membedakan uang asli dan palsu adalah pengetahuan dasar yang dibutuhkan semua orang.